Rabu, 26 Oktober 2016 10:28 WIB

Kapolda Metro Minta Babinsa dan Bhabinkamtibmas Terus Jaga Keamanan

Editor : Danang Fajar
Laporan: Muchammad Syahputra

JAKARTA,Tigapilarnews.comĀ - Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol M.Iriawan hari ini, mendatangi markas Kodam Jaya, untuk mengikuti Apel bersama guna menyelaraskan pola pikir agar Pilkada 2017 mendatang dapat lebih kondusif.

Dalam sambutannya, Jendral Bintang 2 tersebut menyampaikan, baik TNI dan Polri harus menjadi pilar kebangsaan dengan terus bersinergi serta menjaga kemaslahatan masyarakat.

"Kita punya Bhabinkamtibmas dan Koramil dari Kodam Jaya agar bisa terus berkoordinasi, untuk maju bersama dan terdepan, serta terus menjadi ujung tombak dalam menjaga NKRI," ujarnya, di Markas Kodam Jaya, Celilitan, Jakarta Timur, Rabu (26/10/2016).

Nantinya, sinergitas ini juga dapat menciptakan suatu program terbaik untuk masyarakat yang jelas bermanfaat, dengan melakukan patroli bersama guna memberikan rasa aman dan nyaman.

"Mereka juga dituntut untuk mmebuat program agar bisa memberikan manfaat untuk rakyat. Alangkah indahnya babinsa dan koramil untuk jaga stabilitas kemudian bila perlu adakan patroli bersama, dan bisa bertemu masyarakat, agar lebih dekat,". Tambahnya.

Selain itu, diharapkan kedua instansi ini dapat saling bertukar informasi, agar kedepannya dapat menjaga keamanan secara menyeluruh memahami situasi yang ada dilapangan.

"Kita harus sudah mulai berkoordinasi untuk memikirkan langkah kedepan. Waspadai usaha provokasi dari media sosial yang dapat memecah belah kita antara TNI dan Polri. Adakan tukar menukar informasi, Kasi Intel, Kasat Intel hingga Koramil," pungkasnya.
0 Komentar