Kamis, 22 Desember 2016 18:30 WIB

BNN: Peredaran Narkoba di 2017 Masih Masif

Editor : Rajaman
Laporan: Muchmmad Syahputra

JAKARTA,Tigapilarnews.com - Badan Narkotika Nasional (BNN) memprediksi peredaran narkoba masih akan melanda Indonesia di tahun 2017.

Karena itu, BNN menyatakan akan merangkul atau bekerjasama stakeholder ada seperti instansi terkait hingga ormas untuk memerangi peredaran narkoba.

"Kedepannya kita akan perkuat dari bentuk penindakan hukum secara tegasnya, selain itu juga BNN akan berkolaborasi dengan ormas seperti, ormas islam, mereka juga akan bereperan aktif," ujar Kepala BNN, Komjen Budi Waseso, di Cawang, Jakarta Timur, Kamis (22/12/2016).

Dirinya menambahkan, bentuk kerjasama ini nantinya dapat memberikan pencerahan terhadap bentuk penanganan serta pencegahan peredaran narkoba di Indonesia, karena terlihat hingga saat ini masih belum optimal.

"Jadi kalo dari sudut pandang apapun termasuk agama narkoba itu kan haram hukumnya, maka dari itu kita ajak untuk bisa melakukan pemberantasan," tambahnya.

Selain itu, pria akrab disapa Buwas juga memperkirakan bentuk peredaran serta masuknya narkoba ke Indonesia di tahun 2017 masih masif, hal tersebut dikarenakan masih banyaknya mafia yang beroperasi.

"Di 2017 itu kan Indonesia masih menjadi pangsa utama pasar peredaran narkoba, karena banyak mafia masih bisa beroperasi, salah satu contohnya di dalam lapas, menurut mereka aman," katanya.

Dirinya menegaskan, apapun yang dilakukan dalam melakukan bentuk pencegahan serta pemberantasan terhadap peredaran narkoba untuk menyelamatkan anak bangsa.

"Yang saya lakukan ini termasuk kedalam jihad, karena orang yang saya lawan ini dapat membunuh orang secara massal," pungkasnya.
0 Komentar