Selasa, 31 Januari 2017 12:09 WIB

Isu Pornografi, Polisi Akan Panggil Habib Rizieq dan Firza Husein

Reporter : Asropih Editor : Sandi T
Irjen Boy Rafli Amar saat diwawancarai wartawan di PTIK. (foto: asropih)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Pihak kepolisian akan memanggil Imam Besar Front Pembla Islam (FPI) Habib Rizieq Sihab dan Ketua Yayasan Solidaritas Sahabat Cendana (SSC) Firzha Husein, untuk meminta keterangan terkait rekaman atau foto bernuasa pornografi yang menjadi viral di media sosial saat ini.

Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Boy Rafli Amar mengatakan, prinsipnya pihak kepolisian akan melakukan penyelidikan terhadap konten-konten pornografi yang menjadi viral saat ini. Dalam artian, pihak kepolisian perlu menggali fakta-fakta yang beredar.

"Nanti kita juga akan meminta pendapat keterangan informasi lebih lanjut dari pihak-pihak yang disebutkan di dalam konten-konten yang ada," ucapnya di Gedung PTIK, Jakarta Selatan, Selasa (31/1/2017).

Jenderal bintang dua ini melanjutkan, untuk menyelidiki kasus ini pihaknya berpacu dengan UUD pornografi nomor 44 Tahun 2008.

"Intinya kita akan melakukan penyidikan karena tayangan-tayangan itu berunsur pornografi sementara kita mempunyai UUD pornografi nomor 44 Tahun 2008 bisa dijadikan rujukan untuk melakukan penyelidikan terkait fenomena itu," tandasnya.

Sebelumnya, Rizieq tengah diterjang masalah baru. Kali ini, penggagas aksi bela Islam diisukan menjalin hubungan gelap dengan Firza.

Bahkan, screenshoot WhatsApp percakapan mesra Rizieq dengan Firza tersebar luas di media sosial. Namun, belum dapat dipastikan percakapan tersebut asli atau hoax.

Tak hanya itu, suara percakapan Firza dengan temannya bernama Ema juga tersebar di media sosial YouTube. Dalam percakapan itu, Firza bercerita perihal perselingkuhannya dengan Rizieq. Iapun mengatakan kepada Ema bahwa dirinya sudah 'bom bardir' Rizieq.

Anggota tim advokasi Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF), Kapitra Ampera mengatakan, informasi tersebut adalah hoax dan merupakan fitnah yang keji. Tak hanya itu, pihaknya juga mengecam keras tindakan oknum yang menyebarluaskan fitnah terhadap Rizieq.