Rabu, 08 Februari 2017 13:03 WIB

Kawal Penghitungan Suara, KPU DKI Gandeng Polres Jakpus

Editor : Hendrik Simorangkir
Kapolres Jakarta Pusat, Kombes Dwiyono. (ist)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta yang akan berlangsung 15 Februari mendatang, KPU Provinsi DKI Jakarta bersama kepolisian Polres Jakarta Pusat mempersiapkan sejumlah pengamanan guna mengawal proses penghitungan suara.

Kapolres Jakarta Pusat, Kombes Dwiyono menegaskan, pihaknya yang akan mengawal Tempat Pemungutan Suara (TPS) diwajibkan untuk saling mengenal dengan seluruh panita dan elemen masyarakat.

"Saya imbau kepada rekan-rekan yang mendapatkan tugas untuk melakukan pengamanan, agar saling kenal dengan petugas di KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara), supaya proses berlangsungnya Pilgub DKI Jakarta berjalan dengan lancar," kata Dwiyono, Rabu (8/2/2017).

Untuk itu, Dwiyono langsung memerintahkan para personilnya untuk turun langsung mendatangi TPS masing-masing.

"Hal tersebut (Turun ke lapangan) sangat penting untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan," pungkasnya.