Rabu, 01 Maret 2017 16:56 WIB

Senjata Api Pendamping BNN Bukan Buatan Pindad

Reporter : Asropih Editor : Danang Fajar
Kepala BNN Komjen Budi Waseso (dok)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN), Komisaris Jendral Pol Budi Waseso mengaku Senjata Api (Senpi) Pendamping milik BNN tidak dibuat di Pabrik lokal (PT Pindad).

"Senjata Pendamping itu tidak ada yang Pindad. Sementara tidak ada yang pindad, karena senjata itu tidak dibuat di dalam negeri," ujar Budi Waseso di Gedung Mabes Polri, Jakarta Selatan, Rabu (1/3/2017).

Menurut Buwas, semua senjata yang dimiliki oleh jajaran BBN tersebut, dibuat di luar Negri, karena senjata tersebut harus menjamin akurasinya, serta efektivitasnya.

"Karena kita berhadapan langsung dengan nyawa, Kita tidak boleh ragu dan senjata itu kualitasnya harus terjamin, jadi akurasi tembakan harus tepat," ungkap Buwas.

Polisi Bintang Tiga ini menyampaikan, senjata Pendamping tersebut biasanya digunakan oleh Militer Elit di beberapa negara diantaranya Amerika, Meksiko. Karena itu, Senpi Pendamping tersebut tidak digunakan oleh TNI atau Polri Indonesia, karena kalibernya tidak kaliber standar.

"Tetapi kalau di negara luar, itu untuk kepentingan Militer," tandasnya.


0 Komentar