Senin, 10 Juli 2017 13:01 WIB

Pansus Angket Bela HAM Koruptor, Pengamat: HAM Rakyat Miskin Gimana?

Reporter : Bili Achmad Editor : Rajaman
Ray Rangkuti (dok/bili)

JAKARTA,Tigapilarnews.com - Direktur Eksekutif Lingkar Madani (LIMA), Ray Rangkuti menyindir kunjungan Pansus Angket KPK ke Lapas Sukamiskin, Bandung beberapa waktu lalu.

Pasalnya, Pansus Angket KPK menyatakan alasan mengunjungi lapas tidak lain untuk memastikan pemenuhan Hak Asasi Manusia (HAM) bagi terpidana kasus korupsi atau koruptor.

Padahal disaat yang sama koruptor telah merampas hak masyarakat miskin yang hidupnya semakin terpuruk.

"Kunjungan itu dengan sendirinya menambah luka masyarakat itu, Dana mereka dikorupsi, sekarang pelakunya dikunjungi oleh anggota DPR, itu menyakitkan," sindir Ray kepada Tigapilarnews.com, Senin (10/7/2017).

Selain itu, bicara soal HAM, Ray juga mengatakan Pansus Angket KPK seperti tidak peduli dengan pemenuhan HAM penyidik KPK, Novel Baswedan yang hingga saat ini kasusnya belum juga terselsaikan.

"Tak ada anggota DPR yang berkenan menjenguknya,  menanyakan kasusnya, dan mendesak kepolisian untuk mengungkap pelakunya," sambungnya

"Dengan semua ini tentu lebih meyakinkan kita bahwa angket ini memang gagal landas, gagal fokus dan kini gagal tujuan," tandasnya.


0 Komentar