Selasa, 21 November 2017 18:25 WIB

Tak Terima Habib Rizieq Dihina, Ratih Polisikan Akun facebook

Editor : Amri Syahputra
Imam Besar FPI, Habib Rizieq Shihab. (foto istmewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Seorang wanita bernama Ratih Puspa Nusanti (52) melaporkan akun Facebook Azriel Akmal Wirata karena dianggap menghina Habib Rizieq Syihab. Ada lima posting-an berupa gambar dan tulisan yang dinilai menghina Rizieq.

"Saya mendampingi Ratih melaporkan akun Facebook Azriel karena dalam akun itu mem-posting beberapa gambar dan tulisan yang berkaitan dengan ulama Habib Rizieq," kata kuasa hukum Ratih, Damai Hari Lubis, di kantor Bareskrim Polri di gedung Kementerian Kelautan dan Perikanan, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (21/11/2017).

Sementara itu, Ratih mengaku sering menghadiri pengajian Habib Rizieq. Dia menyebut posting-an Azriel itu sangat menghina Rizieq.

"Saya sering menghadiri dan mendengarkan tausiah dari beliau (Rizieq). Saya merasa ini sangat menghina beliau (Rizieq) dan umat Islam," kata Ratih dalam kesempatan yang sama.

Ratih membeberkan isi posting-an yang dirasa merugikan Rizieq itu. Salah satunya ada gambar Rizieq yang diedit dengan foto wanita.

"Gambar editan penyanyi badan perempuan, tapi wajahnya diganti. Ini gambar ulama yang dibuat kayak gini dan ditulis 'Akulah Arjuna yang mencari Firza'. Kan ini menghina ulama," imbuh Ratih.

Laporan itu diterima Bareskrim dengan nomor laporan TBL/863/XI/Bareskrim tertanggal 21 November 2017. Azriel dituduh melakukan tindak pidana menimbulkan rasa kebencian atau permusuhan dan/atau masyarakat tertentu berdasarkan suku, agama, ras, dan golongan dan/atau penistaan agama sebagaimana dimaksud dalam Pasal 28 ayat 2 UU No 19 Tahun 2016 atas perubahan UU No 11 Tahun 2008 tentang ITE dan/atau Pasal 158 KUHP. (dtk)


0 Komentar