Rabu, 25 April 2018 13:46 WIB

Panglima TNI Resmikan 4 Pesawat Legendaris TNI AU dan Museum Engine

Editor : Amri Syahputra

JAKARTA, Tigapilarnews.com _ Panglima TNI Marsekal TNI hadi Tjahjanto, S.IP hari ini, Selasa, 24/4/2018 meresmikan 4 koleksi pesawat dan sekaligus meresmikan museum engine yang dinamai R. Ahmad Imanullah. Peresmian pesawat ditandai berupa penekaan tombol sirine oleh Panglima TNI. Ke 4 pesawat yang terdiri dari C-130 Hercules, Pesawat Fokker 27 TS, Il Yusin Il-14 Avia dan F-4 Hawker Hunter  serta 36 engine dari pesawat tempur, latih, angkut, dan helikopter saat ini telah berada di Museum Pusat TNI AU Dirgantara Mandala. Keempat koleksi pesawat baru tersebut akan menambah koleksi pesawat yang saat ini telah berjumlah 56 pesawat dari berbagai jenis.

Dalam sambutannya, Panglima TNI Hadi Tjahjanto mengucapkan terimakasih serta apresiasi yang tinggi kepada semua pihak terutama para senior dan Dankoharmatau yang telah banyak membantu sehingga seluruh kegiatan peresmian keempat pesawat dan museum engine dapat terlaksana dengan lancar. Pada awalnya Panglima berpikir sulit dikerjakan, terutama menggeser Pesawat  Hercules 01 dari Margahayu Bandung menuju Yogyakarta.

"Ini merupakan tantangan bagaimana caranya bisa mengembalikan 1301 bisa dikembalikan di Yogyakarta dan berjalan dengan aman dan lancar. Termasuk para tehnisi pesawat dari Malang, Husein Bandung dan Madiun yang telah mendukung suksesnya kegiatan," imbuhnya.

Sebelum mengakhiri sambutannya, Panglima TNI mengatakan TNI AU juga ingin memberikan apresiasi dan penghargaan yang tinggi pada seluruh senior yang telah rela mengorbankan dirinya untuk bergabung di TNI Angkatan Udara demi menegakkan kedaulatan dan keutuhan wilayah NKRI. Nilai-nilai itulah yang kita angkat dan kita persembahkan para senior dengan mengabadikan alutsista yang pernah digunakan diantaranya hercules, Fokker dan Hawker Hunter.


0 Komentar