Selasa, 09 Oktober 2018 11:19 WIB

Harap Pemilu Damai dan Bersahabat, Aburizal Akui Sependapat dengan Jokowi

Editor : Yusuf Ibrahim
Aburizal Bakrie (tengah). (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Ketua Dewan Pembina Partai Golkar, Aburizal Bakrie mengatakan, pertemuannya dengan Tim Kampanye Nasional (TKN) pasangan Jokowi-KH Ma'ruf Amin selain makan malam juga dibahas banyak hal. 

Salah satunya, kata pria yang akrab disapa Ical mengenai struktur undang-undang Dasar yang dibahas secara singkat. "Bahwa perlu ada penataan kembali," kata Ical usai menerima TKN di Rumahnya, Menteng, Jakarta, Senin (8/10/2018) malam.

Terkait pemilu, Ical berharap, pemilu berlangsung secara damai dan bersahabat. Ia mengaku sependapat dengan pikiran Capres Jokowi bahwa pemilu bukan peperangan, melainkan kontestasi yang membutuhkan stabilitas keamanan negara.

Dalam hal persahabatan, Ical mengaku menggantungkan kepada pertemanan antara ketua TKN Jokowi-Ma'ruf, Erick Thohir dengan Cawapres Sandiaga S Uno.

"Kalau ada satu kata kata yang kurang pantas dari kubu Pak Prabowo supaya Erick bisa datang ke Sandi dan kemudian Sandi bisa membenahkannya," ungkapnya.(exe/ist)

Sebaliknya, jika ada kata-kata yang kurang baik dari kubu Jokowi, biar Sandi yang beritahu kepada Erick. "Supaya damai aman masuarakat tidak terpecah, kalau ini bisa kita capai maka pemilu itu bisa jadi pemilu yang baiknya," tambahnya.(exe/ist)


0 Komentar