Senin, 28 Januari 2019 14:15 WIB

Sandi Tegaskan SDM Jadi Kunci Menangkan Persaingan Global

Editor : Yusuf Ibrahim
Sandiaga Uno. (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Calon presiden-calon wakil presiden (capres-cawapres) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno menegaskan akan mendorong masyarakat untuk tidak hanya mendapat pekerjaan, tapi juga membuka lapangan pekerjaan. 

Pasangan capres-cawapres nomor urut 02 itu akan melakukan itu jika terpilih menjadi presiden-wapres 2019-2024. 

"Kami ingin masyarakat tidak hanya menunggu pekerjaan itu hadir untuk mereka, kami ingin masyarakat bisa mandiri, mampu menciptakan lapangan kerja untuk dirinya sendiri dan warga sekitarnya," kata Sandi melalui akun instagramnya, @sandiuno, Senin (28/1/2019). 

Dia dan Prabowo mengaku yakin jika sumber daya manusia dioptimalkan, Indonesia akan mampu bersaing dengan bangsa lain di ketatnya persaingan global.

"Kita yakin Indonesia bisa menjadi bangsa pemenang," tulis mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu.(ist)


0 Komentar