Rabu, 08 Juni 2016 15:13 WIB

Ditanya Suka Marah-marah Sama Murid SD, Jawaban Ahok Menggelikan

Editor : Hermawan
Laporan: Evi Ariska

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menerima kunjungan puluhan murid-murid kelas 5 SD Mentari School Jakarta, di Balai Agung, Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (8/6/2016) siang.

Dalam acara ini, Ahok memberi sambutan . Setelah itu, Ahok mempersilakan kepada murid-murid itu untuk bertanya apa saja.

Salah seorang murid perempuan melalui pengeras suara menayakan tentang kebenaran Ahok suka marah-marah.

"Pak Ahok kan dikenal suka marah-marah kan pak, memang benar yak pak?," tanya siswi itu ke Ahok.

Mendengar pertanyaan itu. Ahok pun langsung meminta si anak kecil itu untuk melihat dirinya, dan menayakan apakah sedang marah atau tidak.

"Kamu lihat bapak suka marah-marah enggak?," kata Ahok.

"Bapakku yang bilang begitu," jawab si murid tersebut.

Mendengar jawaban dari murid perempuan tersebut. Sontak Ahok tertawa disertai seluruh hadirin yang mendengar pertanyaan polos anak tersebut .

Menurut orang nomor satu di DKI ini, kebanyakan orang yang menganggap suka marah karena melihat salah satu tayangan di salah satu televisi yang suka mengambil gambar dirinya saat sedang marah-marah saja.

"Bapak kamu pasti suka nonton film, TV on-e. Bukan TV One lho, tapi on-e, nontonya itu mulu ya, jadi lihatnya marah-marah mulu," kata Ahok.

Ahok menjelaskan dirinya lebih cocok menjadi pelawak. Meski begitu mantan Bupati Belitung Timur ini tak memungkiri dia suka marah kepada pejabat maupun PNS yang bekerja tidak benar.

"Sekarang bapak marah-marah enggak? Bapak lebih cocok jadi komika, namanya juga Basuki, pelawak. Tapi, kalau yang enggak bener dimarahin, kalau marah-marah terus bisa stroke," kata Ahok disambut tawa para hadirin.

 
0 Komentar