Kamis, 09 Juni 2016 06:40 WIB

Muenchen Larang Guardiola Boyong FC Hollywoods

Editor : Yusuf Ibrahim
JAKARTA, Tigapilarnews.com- Pep Guardiola harus melupakan niat membawa mantan anak asuhnya ke Manchester City (Man City).

Pelatih asal Spanyol itu kabarnya tidak diberbolehkan merekrut pemain Bayern Muenchen. Guardiola resmi melatih Man City setelah menandatangani kontrak tiga tahun. Arsitek berusia 45 tahun itu  mendapat tugas merevitalisasi The Citizens setelah gagal menjuarai Liga Inggris 2015/2016.

Untuk memenuhi tugas itu, Guardiola hendak merekrut beberapa pemain beken. Sejauh ini dia sudah mendapatkan İlkay Gundogan dari Borussia Dortmund seharga 20 juta pounds. Rencananya Guardiola ingin memboyong lagi beberapa pemain Jerman.

Sayangnya, Guardiola tidak diperkenankan merekrut pemain Muenchen. Kabarnya, bekas arsitek Barcelona itu menyetujui perjanjian untuk tidak memboyong pemain FC Hollywoods setelah meninggalkan Allianz Arena.

Info itu dibenarkan gelandang Bayern, Douglas Costa. Pemain asal Brasil itu sebenarnya salah satu yang ingin direkrut Guardiola. Costa dibeli dari Shakhtar Donetsk pada musim panas lalu. Dia langsung nyetel dan sukses membantu Bayern menjuarai Liga Jerman. Intinya, Guardiola tahu betul kualitas Costa.

Tapi, Costa tidak bisa menyusul mantan pelatihnyta itu ke Etihad Stadium. Sebab, itu akan melanggar hukum. “Saya siap bergabung jika Pep Guardiola memanggil. Tapi, dia punya klausul dalam kontraknya. Dia tidak diperbolehkan merekrut pemain Bayern Muenchen,” cetus Costa.

Padahal cukup banyak mantan anak asuhnya yang ingin direkrut. Selain Costa, Guardiola juga  ingin mendapatkan jasa Robert Lewandowski. Tapi, adanya  klausul itu membuat Guardiola harus berburu di tempat lain.(exe/ist)
0 Komentar