Kamis, 07 Juli 2016 14:26 WIB

Pilgub DKI 2017, Ahok Lewat Parpol?

Editor : Hermawan
Laporan: Evi Ariska

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Politikus Partai Gerindra, Habiburokhman enggan mengomentari ihwal informasi dari kader Partai Golkar bahwa calon gubernur DKI petahana Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) maju ke Pilgub DKI 2017 melalui jalur parpol.

"Biarkan rakyat yang menilai," kata Habiburokham, melalui pesan singkat, Kamis (7/7/2016) siang.

Menurutnya, semua keputusan ada di tangan rakyat. Apakah akan memilih pemimpin yang tidak konsisten dengan pilihannya, atau memilih pemimpin yang teguh pada pendiriannya.

"Apakah mereka mau memilih pemimpin yang pragmatis dan inkonsisten atau pemimpin yang teguh pada pendirian dan amanah," pungkas Habiburokhman.

Diketahui, Gubernur Ahok akan menentukan pilihan maju ke Pilgub DKI 201 pasca Lebaran. Apakah melalui jalur independen atau parpol.

Partai Golkar memberi sinyal kuat bahwa Ahok akan melangkah ke Pilgub DKI 2017 lewat parpol. Hal itu diungkapkan Koordinator Bidang Polhukam Partai Golkar, Yorrys Raweyai.

"Deklarasi dalam bulan ini. Sinyal yang saya tangkap (Ahok) akan maju melalui partai" kata Yorrys Raweyai, Rabu (6/7/2016).

 
0 Komentar