Selasa, 02 Agustus 2016 16:07 WIB

Ingin Pelototin APBD Ahok Putuskan Tak Kampanye

Editor : Danang Fajar
Laporan : Evi Ariska

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), mempertanyakan siapa yang akan menjaga anggaran daerah jika dirinya dipaksa cuti dengan alasan kampanye pilkada 2017 mendatang.

"Sekarang kalau saya cuti, dipaksa cuti gitu yah dengan alasan kampanye, nanti anggaran ini kan siapa yang ngurus," kata Ahok di Balaikota DKI, Selasa (2/8/2016) siang.

Dirinya meyakini, bila ia mengambil cuti anggaran DKI yang mencapai 70 triliun tidak bisa diatur dengan baik dan akan ada oknum nakal.

"Kita tahu, Anggaran DKI begitu berbahaya sampai 70 T. Kalau saya cuti saya enggak bisa pelotottin anggaran. APBD 2017 kita mau pakai template lagi, sekarang masih pada mau nurut ga? Apa kamu yakin SKPD itu pada nurut? Dipelototi saja masih pada main. Terus setelah saya timbang-timbang ini engga bisa diatur dengan baik, saya masih curiga," ungkapnya.

Karena itu ia memutuskan untuk tidak ikut kampanye dibandinggkan harus cuti dari sisa jabatannya.

"Saya putuskan saya enggak mau kampanye masa saya harus dipaksa cuti," pungkasnya.

Untuk diketahui, Dalam pasal 61 Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 7 Tahun 2015 yang mengatur pelaksanaan kampanye Pilkada dan Pasal 70 ayat (2) Undang-undang Nomor 8 Tahun 2015 yang mengatur pelaksanaan Pilkada memperbolehkan kepala daerah petahana mengajukan cuti kampanye.
0 Komentar