Jumat, 26 Agustus 2016 11:19 WIB

Dukungan PKB ke Sandiaga Belum Final

Editor : Rajaman
JAKARTA, Tigapilarnews.com - DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DKI secara resmi mendeklarasikan dukungan kepada bakal calon gubernur (bacagub) Sandiaga Uno di Pilgub DKI 2017, meski di tingkat pusat dinyatakan belum final.

Hal itu diungkapkan Wasekjen PKB Daniel Johan. Dia menyebutkan, dukungan itu belum sepenuhnya mutlak karena DPP PKB belum final untuk memutuskan.

Disisi lain, sambung Daniel, PKB sendiri hingga sekarang menanti partai lain untuk berkoalisi guna bisa mengusung Sandiaga. Ini mengingat, PKB hanya mendapat jatah 6 kursi di DPRD DKI Jakarta.

"Dukungan PKB belum (final ke Sandiaga), ditingkat DPP belum. Dalam pengertian ada perubahan signifikan, misalkan kita cuma dua partai, kan tidak cukup juga," kata Daniel saat dihubungi, Jumat (26/8/2016).

Lebih jauh, Daniel mengaku, kalau DPP PKB akan menentukan sikap mendukung Sandiaga, jelang pendaftaran calon Gubernur DKI Jakarta pada September 2016 mendatang.

"Ya minimal kita masih ada waktu sampai pendaftaran, tapi kalau konsolidasi politik semua partai sudah matang," ujarnya.

Diketahui, Dewan Pimpinan Wilayah PKB DKI pada Kamis (25/8/2016) sore secara resmi mendeklarasikan dukungannya kepada Sandiaga S Uno sebagai calon gubernur pada Pilkada DKI Jakarta 2017.

Deklarasi tersebut dilangsungkan di Pondok Pesantren Al-Qudwah Al-Muquddasah, Cakung, Jakarta Timur
0 Komentar