Selasa, 13 September 2016 18:30 WIB

PAN Dukung Rizal Ramli, Golkar: Bagus, Makin Banyak Pilihan

Editor : Rajaman
Laporan: Arif Muhammad Riyan

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Partai Amanat Nasional (PAN) resmi mendukung Rizal Ramli di Pilgub DKI.

Menanggapi hal tersebut, Anggota DPR Fraksi Golkar, Zainuddin Amali tidak mempermasalahkan banyaknya yang mencalonkan diri sebagai Gubernur DKI.

"Bagus dong. Makin banyak pilihan. Jadi kalau pilihannya makin banyak rakyat enak milihnya," ucapnya di Gedung DPR, Selasa (13/9/2016).

Mengingat, Golkar lebih pro mendukung Calon Petahanan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) untuk mencalonkan Pilgub 2017. Dukungan Golkar kepada Ahok diputuskan pada Musyawarah Daerah (Musda) DPD Golkar DKI Jakarta. Golkar memiliki sembilan kursi di DPRD DKI Jakarta.

Lanjut Zainuddin, tidak ada lawan berat Ahok di Pilgub 2017 mendatang. Selain itu, ia menyarankan PAN untuk berkoalisi dengan partai lain. Pasalnya, PAN hanya memiliki dua kursi di DPRD DKI.

"Saya kira sama lah, pak Yusril, Sandiaga terus siapa lagi Rizal Ramli. Cuma kan PAN harus koalisi, cuma dua kursi tidak cukup harus ajak orang lain. Kalau sudah pasti Sandiaga, PKS dan Gerindra cukup kan. Kemudian ada poros baru Yusril. Saya perkiraan cuma ada tiga, tidak akan lebih dari itu. Karena ini harus dilihat kursinya," pungkasnya.
0 Komentar