Selasa, 11 Oktober 2016 06:15 WIB

Panglima Minta Masyarakat Ikut Awasi Tugas TNI

Editor : Yusuf Ibrahim

Laporan: Ryan Suryadi


JAKARTA, Tigapilarnews.com - Buntut aksi anarkis oknum TNI terhadap petugas Avsec Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, yakni Agus Salim, di SCP-2 Cabin Domestik Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta pada Jumat (07/10), Presiden Joko Widodo meminta TNI supaya bersikap netral.


Terkait permintaan ini, Panglima TNI, Gatot Nurmantyo, bersedia memenuhinya. Hal tersebut lantaran undang-undang mengatakan bahwa politik TNI adalah politik negara dan TNI harus berpihak terhadap keamanan.


"TNI harus netral dan dalam kesempatan ini, saya sampaikan mohon masyarakat ikut mengawasi dalam tugas-tugas TNI," ujar Gatot di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (10/10/2016).


Gatot menegaskan, apabila ada oknum TNI yang terindikasi tidak netral, bisa dilaporkan ke instansi terkait yang terdekat. "Bisa koramil, Kodim, Fospom, bisa Pom dan sebagainya," tandasnya.(exe)