Senin, 17 Oktober 2016 12:37 WIB

Ahok Bilang Sering Dapat Ancaman dari Pengembang Rusun

Editor : Hermawan
Laporan: Evi Ariska

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengakui banyak rumah susun (rusun) bermasalah di Jakarta lantaran pengembang tidak bekerja sesuai Standard Operation Procedure (SOP). Dampaknya terjadi penundaan pembangunan rusun buat merelokasi warga.

"Ya, kami mengakui tahun ini ada keterlambatan membangun rusun karena ada beberapa kontraktor tidak benar, tidak ikutin SOP, kami coret. Udah pasang fondasi semua, kerja enggak bener kami batalkan," tandas Ahok di Balaikota DKI, Senin (17/10/2016).

Selain permasalahan tersebut, Ahok juga mengungkapkan kerap mendapat ancaman dari para oknum pengembang yang mengerjakan proyek rusun.

"Nah, mereka selalu ancem kami kan, 'Anda terlambat dapat rusun atau Anda mau terima kami?'. Saya bilang saya lebih baik enggak ada rusun. Karena kalo ada rusun bocor berat perbaikannnya," pungkasnya.

 
0 Komentar