Senin, 17 Oktober 2016 14:55 WIB

Terima Dukungan PPP Djan Faridz, Ahok Dinilai Pecah Belah Umat

Editor : Danang Fajar
Laporan : Evi Ariska

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Ketua DPW PPP DKI Jakarta, Abdul Aziz menyatakan PPP DKI Jakarta menolak upaya Djan Faridz yang secara tidak sah mengatasnamakan DPP PPP untuk mendukung pasangan calon petahana Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat.

Ia mengungkapkan, PPP sebagai parpol hanya mengusung dan mendukung Agus-Sylvi, dan meminta kepada DPP PPP untuk mengambil langkah penegakan disiplin partai dan langkah-langkah hukum yang diperlukan.

"Menghimbau kepada Ahok-Djarot agar tidak menanggapi setiap dukungan mengatasnamakan PPP sehingga bisa memecah belah umat. Selain itu PPP juga sudah menetapkan dukungannya pada Agus-Sylvi," kata Aziz dalam Rilis yang diterima Tigapilarnews.com, Senin (17/10/2016) siang.

Aziz juga meminta kepada pasangan petahana Ahok-Djarot untuk ikut menjaga suasana kondusif dengan berkompetisi secara sportif dalam pilkada Jakarta.

Ia menuturkan, dukungan tersebut tidak berdampak apapun terhadap keabsahan paslon Agus-Sylvi melainkan hanya menimbulkan kegaduhan yang tidak perlu.

"Karenanya PPP DKI menghimbau agar paslon tidak menggunakan cara-cara tidak sportif di luar arena dengan berspekulasi bahwa hal-hal tersebut akan menurunkan elektabilitas Agus-Sylvi," pungkasnya.
0 Komentar