Sabtu, 05 November 2016 15:26 WIB

Agus Janjikan Budaya Serta Kuliner Betawi Dikenal Mancanegara

Editor : Danang Fajar
Laporan: Muchammad Syahputra

JAKARTA,Tigapilarnews.comĀ - Calon Gubernur DKI Jakarta, Agus Harimurti Yudhoyono ditemani istri tercinta Annisa Pohan hari ini mendatangi salah satu acara festival Kebudayaan Betawi, di kampung Condet, Jakarta Timur.

Dalam kesempatan tersebut, dirinya berjanji akan terus melestarikan kebudayaan betawi beserta kulinernya bukan hanya dikalangan masyarakat Jakarta saja, melainkan hingga ke kanca internasional.

"Tidak menutup kemungkinan kalau kita bisa kemas dengan baik budaya beserta kuliner, maka kedepannya kita bisa menduniakan keduanya atau yang lainnya," ujarnya, di Festival Budaya Betawi, Lapangan Poncol, Jalan Batu Alam Jaya, Condet, Jakarta Timur. Sabtu (5/11/2016).

Selain itu, dirinya sangat mengapresiasi para masyarakat yang terus menjaga kebudayaan betawi tetap bertahan hingga sekarang, dan kehadirannya pada hari ini pun memang untuk menonton pegelaran festival pentas seni betawi.

"Saya datang hari ini ingin menyapa warga condet. bagi saya perjuangan pilgub DKI Jakarta dan dalam hati kecil saya serta Ibu Silvy adalah bagaimana kita bis terus memelihara apa yang kita miliki, budaya di tradisi betawi yang luar biasa," katanya

Dirinya juga menghibau, para generasi bangsa tidak hanya menjaga, namun juga mempopulurkan budaya tersebut."Karena kaya sekali, budaya betawi dengan seni. Kita lihat ada palang pintu kemudian bela diri luar biasa, banyak sekali padepokan perguruan kemudian pakaian yang khas," tambahnya.

Kedepannya, budaya serta kuliner khas betawi sangat bisa dijadikan sebagai wadah penggerak roda ekonomi kecil, apabila dikembangkan secara baik dan benar."Tidak hanya warga betawi dan warga Jakarta tetapi juga masyrakat Indonesia," pungkasnya.

Sekedar informasi, dalam acara festival betawi tersebut turut hadir pula tokoh-tokoh Asli betawi seperti, Efendi Yusuf, kemudian Ketua Tim Pemenangan Narochwi Ramli, Ketua DPP Demokrat Hinca Panjaitan, Anggota DPR Agus Hermanto, Syamsudin dan anggota DPRD DKI Jakarta Mujiono, serta beberapa tokoh lainnya.
0 Komentar