Selasa, 08 November 2016 12:01 WIB

Demo 4-11 Rusuh, Polda Metro Akan Minta Keterangan Anggota HMI Lain

Editor : Hermawan
Laporan: Arif Muhammad Riyan

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Polda Metro Jaya menangkap lima kader Himpunan Mahasiwa Islam (HMI) yang diduga terlibat dalam kericuhan aksi unjuk rasa 4 November, Selasa (8/11/2016) dini hari.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Awi Setiyono.

"Iya, benar ada 5 orang yang diamankan. Mereka berinisial II, AJ, RM, RR dan MRD," ucap Kombes Awi, saat dikonfirmasi, Selasa (8/11/2016).

Kombes Awi menjelaskan, mereka berlima saat ini masih dilakukan pemeriksaan intensif oleh pihak penyidik.

Namun, kata Kombes Awi, tidak menutup kemungkinan ada kader HMI lain yang akan dimintai keterangan.

"Tidak menutup kemungkinan ada anggota (HMI) lain yang akan dimintai keterangan," tandas Kombes Awi.

Diwartakan sebelumnya, salah satu yang ketangkap adalah Sekretaris Jenderal HMI, Amy Jaya. Sedangkan empat lainnya yang merupakan kader fungsionaris di HMI, yaitu Rizal Berhed, Romadhan Reubun, Ismail Ibrahim, MRD diciduk di luar markas PB HMI.

 
0 Komentar