Jumat, 18 November 2016 07:53 WIB

Polandia Akan Rekrut 53 Ribu Tentara

Editor : Eggi Paksha
JAKARTA, Tigapilarnews.com- Parlemen Polandia telah memberikan lampu hijau untuk memperkuat angkatan bersenjatanya dengan merekrut 53 ribu tentara tambahan untuk menangkal kemungkinan serangan Rusia.

Kekuatan itu, terdiri dari tentara paruh waktu, akan mewakili sepertiga dari semua personil militer Polandia. Meski rencana itu belum mendapat persetujuan dari senat namun diperkirakan akan diloloskan mengingat pemerintahan sayap kanan yang berkuasa memiliki kursi mayoritas seperti dikutip dari Express, Kamis (17/11/2016).

"Pembentukan unit itu adalah cara termurah untuk meningkatkan kekuatan angkatan bersenjata dan kemampuan pertahanan negara. Itu juga respon terbaik terhadap bahaya perang hybrid seperti yang mengikuti agresi Rusia di Ukraina," kata Menteri Pertahanan Polandia, Antoni Macierewicz.

Pejabat pemerintah mengklaim bahwa unit tersebut akan menjadi angkatan kelima setelah darat, laut, udara, dan pasukan khusus. Unit ini akan memiliki komando terpisah dan kepala pasukan tersebut akan langsung melapor ke Macierewicz.

Langkah untuk memperkuat militer Polandia ini datang setelah Putin menandatangani sebuah perintah Rusia keluar dari Pengadilan Kriminal Internasional. Keputusan itu diambil setelah pemboman di Suriah dan aneksasi Krimea.(exe/ist)
0 Komentar