Rabu, 30 November 2016 18:41 WIB

Kampanye di Duri Kosambi, Djarot Napaktilas Perjalanan Jokowi

Editor : Rajaman
Laporan: Evi Ariska

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Calon Wakil Gubernur (Cawagub) DKI, Djarot Saiful Hidayat, mengaku senang bisa hadir dan berkampanye di Jln. Kyai haji abdul wahab RT 01/RW 06. Kelurahan Duri Kosambi, Cengkareng, Rabu (30/11/2016).

Pasalnya, kawasan tersebut dikatakan Djarot sebagai napak tilasi yang sudah dikerjakan oleh Presiden Joko Widodo saat masih menjabat sebagai Gubernur DKI pada 2012 silam.

"Kita menapaktilasi agar pembangunan di Jakarta bisa dituntaskan. Kami (Ahok-Djarot) ini kan kelanjutan dari 2012," kata Djarot, Rabu (30/11/2016).

Politikus PDIP ini menuturkan, dirinya dan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) saat ini sedang berbagi tugas agar seluruh kawasan bisa dijangkau. Tak hanya itu, Djarot pun menyampaikan salam Ahok kepada warga Kosambi.

"Tapi sekali waktu saya dengan Pak Ahok bersama di satu titik karena masa kampanye kita panjang sampai februari tanggal 11," ungkapnya.

Djarot pun menjanjikan akan segera memperbaiki beberapa masalah, salah satunya persoalan gorong-gorong yang masih menyebabkan banjir dikawasan tersebut.

"Perlu diperdalam dan perbesar, makanya banjir," tandasnya.
0 Komentar