Kamis, 08 Desember 2016 12:16 WIB

Ini Hasil Peningkatan Prestasi Bea Cukai Tangerang di 2016

Editor : Rajaman
Laporan: Hendrik Simorangkir

TANGERANG, Tigapilarnews.com - Kinerja Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean (KPPBC TMP) A Tangerang, menunjukkan hasil yang menggembirakan di bidang penindakan di tahun 2016.

Tercatat, tahun 2016 pencampaian penindakan dengan sebanyak 52 kasus, lebih banyak dari tahun lalu (2015) sebanyak 36 kasus.

Kepala KPPBC TMP A Tangerang, Alamsyah mengatakan, penindakan yang dilakukan selama kurun waktu 2016, terdiri dari penindakan di bidang cukai dan kepabeanan.

"Di tahun 2016 ini, kami berhasil melakukan penindakan yag terdiri dari barang barang kena cukai dan bidang kepabeanan di lingkup Kota Tangerang, Kabupaten Tangerang, dan Tangerang Selatan," ujar Alamsyah, Kamis (8/12/2016).

Alamsyah menjelaskan, dari bidang cukai berhasil mengamankan 13.580 gram tembakau iris impor, 154 batang cerutu impor, 3.489 botol MMEA, dan 200.000 batang sigaret kretek mesin.

Sedangkan dari bidang kepabeanan, tambah Alamsyah, KPPBC TMP A Tangerang beserta Direktorat Jenderal Bea Cukai (DJBC) Banten, berhasil melakukan penindakan sebayak 3.109 yard bahan baku garment, 1.708 pasang sepatu , dan 23 bales kain.

"Dari penindakan terhadap bidang cukai, kami berhasil menyelamatkan potensi penerimaan negara sebesar Rp 197 juta. Sementara, di bidang Kepabeanan sebesar Rp 239 juta," tutup Alamsyah.
0 Komentar