Kamis, 08 Desember 2016 22:22 WIB

Cetak Sejarah, Benzema Buktikan Belum Habis

Editor : Eggi Paksha
JAKARTA, Tigapilarnews.com- Real Madrid gagal meraih angka penuh saat menjamu Borussia Dortmund di Liga Champions.

Kabar baiknya, itu tidak merusak sukses Karim Benzema mencantumkan namanya dalam buku sejarah. Madrid batal merebut posisi pertama pada laga terakhir penyisihan Grup F karena berbagi hasil 2-2 kontra Dortmund di Santiago Bernabeu, Kamis (8/12/2016).

Tuan rumah meraih satu angka kendati sempat unggul 2-0 lewat gol Benzema. Akibat hasil itu Madrid stagnan di posisi kedua dan tertinggal dua angka dari Dortmund.

Ini membuat armada Zinedine Zidane berpotensi bertemu salah satu jawara liga saat pengundian babak 16 Besar,  Senin (12/12/2016).

Untungnya, hasil ini tidak terlalu merusak momen bersejarah Benzema. Penyerang asal Perancis itu baru saja masuk jajaran lima besar top skorer sepanjang masa Liga Champions. Dia kini telah menghasilkan 50 gol dan unggul satu gol dari rekor Alfredo Di Stefano.

Benzema sekarang berbagi tempat dengan Thierry Henry yang juga mengoleksi 50 gol. Ini membuka peluang bagi bomber berusia 28 tahun itu untuk naik lebih tinggi lagi. Soalnya, dia hanya tertinggal enam gol dari catatan Ruud van Nistelrooy.

Jika dihitung berdasar pemain yang masih aktif, Benzema masuk tiga besar daftar pemain tersubur di Benua Biru, di belakang Cristiano Ronaldo (95 gol) dan Lionel Messi (93 gol). Dia meninggalkan Zlatan Ibrahimovic (Manchester United) yang masih mencatat 48 gol.

Pencapaian ini sekaligus jadi pembuktian bagi Benzema kalau ketajamannya belum habis. Dia sempat dikritik lantaran terus gagal merobek gawang lawan selama tiga partai La Liga terbarunya.(exe/ist)
0 Komentar