Selasa, 14 Februari 2017 19:36 WIB

April Pembangunan Pasar Senen Dimulai

Reporter : Evi Ariska Editor : Danang Fajar

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Pembangunan Pasar Senen  akan dimulai pada bulan April 2017 dan rampung dalam hitungan satu tahun. Hal itu diungkapkan Sekertaris Daerah (Sekda) DKI Saefullah seusai rapat pimpinan di Balaikota DKI Jakarta, Selasa (14/2/2017).

"Kalau nunggu masalah mah ga selesai selesai toh kebutuhan dari pedagang Pasar Senen sudah diakomodir oleh Pasar Jaya dan Pembangunan Jaya. Yang jelas bahwa Pasar Senen itu akan start sesuai laporan pada bulan April," kata Saefullah.

Meski begitu, Saefullah menjelaskan saat rapim, yang banyak dibahas adalah proyek Pasar Rumput yang mana nantinya diatas pasar terdapat rumah susun (Rusun).

"Pasar Rumput ini satu tahun selesai jadi ada pasar diatasnya ada rusun jadi kalau kalian dua tahun lagi belum punya tenpat tinggal boleh pakai itu tapi bayar," candanya.

Ia menyebut ide tersebut datang dari Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Namun ia mengaku belum mengetahui berapa harga sewa rusun tersebut.

"Tadi idenya dari pak gubernur. Belum dinilai, itu apartemen harga kos," ungkapny.

Rusun tersebut ditujukan bagi warga yang sudah biasa tinggal dirusun tetapi dengan versi yang lebih baik.

"Warga Jakarta boleh siapapun boleh tadi baru pemikiran pemikiran seperti itu jadi mungkin nanti skemanya dari Kemenpupera akan diserahkan ke PD Pasar Jaya pengelolaanya," tandasnya.


0 Komentar