Minggu, 19 Februari 2017 15:44 WIB

Tim Anies-Sandiaga Apresiasi Pemungutan Suara Ulang

Editor : Hermawan
Suasana pemilihan suara ulang di TPS 29 Kalibata Pulo, Jakarta Selatan, Minggu (19/2/2017). Foto: Asropih

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Tim pemenangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno (Anies-Sandiaga) mengapresiasi keputusan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) DKI Jakarta yang merekomendasikan pemungutan suara ulang kendati di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 29 Kalibata pasangan Anies-Sandiaga meraih suara terbanyak.

"Pemungutan suara ulang merupakan pertanda bahwa demokrasi di Indonesia semakin baik. Bila ada satu suara yang dilanggar, maka harus diulang. Itu mengajarkan orang untuk taat hukum," kata Syarif, Sekretaris Tim Pemenangan Anies-Sandi di Jakarta, Minggu (19/2/2017).

Menurut Syarif, ada tiga hal umum yang harus diperhatikan dari pemungutan suara ulang, yaitu prosedur, tata aturan dan hak politik.

Secara prosedur, sebelumnya terjadi pelanggaran karena ada warga yang memilih menggunakan formulir C6 milik orang lain. Secara aturan, pemungutan suara harus diulang.

"Namun, yang paling penting adalah hak politik warga harus dilindungi," ujarnya.

Syarif mengaku legowo apa pun hasil pemungutan suara ulang meskipun di TPS 29 Kalibata pada pemungutan suara Rabu (15/2/2017), pasangan Anies-Sandiaga meraih 345 suara dari 421 suara.

"Apabila pelanggaran kecil dibiarkan, maka yang besar juga akan lolos. Salah satu azas pemilu adalah langsung. Bila ada orang yang menggunakan formulir C6 milik orang lain, maka sudah dianggap tidak langsung," tuturnya.

Bawaslu DKI Jakarta merekomendasikan pemungutan suara ulang di dua TPS, yaitu TPS 29 Kalibata dan TPS 01 Utan Panjang karena diduga ada pelanggaran pemilih menggunakan formulir C6 milik orang lain.

Pemungutan suara Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017 diselenggarakan, Rabu (15/2/2017), diikuti tiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur.

Mereka adalah Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni (Agus-Sylviana) yang diusung Partai Demokrat, PPP, PKB dan PAN.

Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Saiful Hidayat (Ahok-Djarot) yang diusung PDIP, Partai Golkar, Partai Hanura dan Partai Nasdem.

Anies Baswedan dan Sandiaga Uno (Anies-Sandiaga) yang diusung Partai Gerindra dan PKS.

sumber: antara