Senin, 20 Februari 2017 15:25 WIB

Ini 4 Tuntutan Massa 212 di DPR

Reporter : Bili Achmad Editor : Rajaman
Perwakilan massa aksi 212 Parmusi saat beraudensi dengan pimpinan DPR (dok/bili)

JAKARTA,Tigapilarnews.com - Jelang aksi 212, Sejumlah ulama dari berbagai ormas Islam menemui Pimpinan DPR yang dihadiri Wakil Ketua DPR Fadli Zon di gedung DPR, Senin (20/2/2017).

Pertemuan tersebut sekaligus sebagai persiapan awal jelang aksi demonstrasi yang akan dilakukan besok, Selasa (21/2/2017) di depan Gedung DPR.

"Hanya inilah lembaga untuk sampaikan aspirasi, kami mohon untuk menerima kami, kalo bisa lima pimpinan dewan menerima kami," ujar Ketua Parmusi, Usamah Hisyam saat beraudensi.

Usamah mengungkapkan akan mengajukan empat tuntutan yang akan disampaikan dalam aksi 212 tersebut.

"Aspirasi kita ada empat, pertama copot Ahok, stop kriminalisaai ulama, stop penahanan mahasiswa, dan terakhir kita minta Ahok ditahan," terangnya.

"Tentu kita harapkan aksi ini damai tertib karena semangat menjaga keutuhan NKRI," pungkasnya.


0 Komentar