Selasa, 28 Februari 2017 15:54 WIB

Arab Saudi Janji Kunjungan Raja Salman Tak Ganggu Kegiatan Masyarakat

Reporter : Bili Achmad Editor : Rajaman
Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia, Osama Bin Mohammed abdullah Al Shuaibi saat jumpa pers (dok/bili)

JAKARTA,Tigapilarnews.com - Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia, Osama Bin Mohammed abdullah Al Shuaibi menegaskan kunjungan Raja Salman Bin Abdulaziz Al Saud ke Indonesia tidak akan mengganggu kegiatan masyarakat.

Termasuk kedatangan Raja Salman ke Bali dipastikan tidak sampai menutup pantai yang banyak dikunjungi wisatawan tersebut.

"Kita sepakat pihak Saudi-Indonesia dari sisi kemananan pihak yang akan amankan langsung kepolisian Indonesia dan paspampres, kami tidak minta akan menutup tempat di Bali, semuanya berjalan dengan normal," kata Osama saat jumpa pers di Kantor Kedubes Arab Saudi, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (28/2/2017).

Lanjut, pihaknya mengaku telah berkomitmen untuk tidak mengganggu kegiatan masyarakat selama berkunjung 1 hingga 9 Maret mendatang.

"Kita komitmen untuk tidak mengganggu kegiatan masyarakat secara umum dan pemerintah Saudi akan ikuti keputusan dan arahan Indonesia," pungkasnya.


0 Komentar