Kamis, 02 Maret 2017 07:49 WIB

Pacquiao dan Khan Dapat Kepastian Tanggal Pertarungan

Editor : Yusuf Ibrahim
Pacquiao (kanan) dan Amir Khan. (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Penasihat Manny Pacquiao, Michael Koncz, bertemu dengan promotor Bob Arum guna membahas rencana pertarungan antara Pacquiao vs Amir Khan.

Hasilnya, duel yang sebelumnya direncanakan berlangsung 23 April, diundur jadi 20 Mei 2017. Koncz dan Arum bertemu selama dua jam untuk menentukan tanggal pertarungan.

Pasalnya, Pacquiao dan Amir Khan yang mengumumkan pertarungannya lewat jejaring sosial, menetapkan tanggal 23 April sebagai tanggal duelnya.

Sementara Arum sempat menyatakan, akan memberikan tanggal 20 Mei jika Pacquiao dan Khan ingin bertarung.

Dan ketika kubu Pac Man yang diwakili Koncz dan Arum bertemu, tanggal 20 yang akhirnya ditetapkan sebagai hari pertarungan dua petinju ternama di kelas welter tersebut. Untuk lokasi, kemungkinan Uni Emirates Arab (UEA) jadi lokasi bentrokan.


"Kami memutuskan memindahkannya ke tanggal 19 Mei waktu Amerika Serikat atau 20 Mei waktu UEA. Jadi kami punya waktu untuk mempromosikan dan menjadikannya sukses. Saya akan bicara dengan kedua petarung pada Rabu untuk membuat mereka setuju pada bulan Mei ketimbang April. Saya kira tidak akan ada masalah lagi," ujar Koncz sebagaimana dikutip dari Boxing Scene, Rabu (01/03/2017).

Khan sendiri terpilih sebagai lawan setelah Pacquiao menggelar poling jajak pendapat di media sosial. Nama petinju berdarah Inggris-Pakistan lebih banyak terpilih ketimbang Jeff Horn, Terence Crawford dan Kell Brook.

Khan belum menggelar pertarungan lagi sejak dikalahkan Saul Canelo Alvarez dalam duel catch-weight (lompat kelas) Mei 2016. Sementara Pacquiao terakhir kali bertarung saat mengalahkan Jessie Vargas, November lalu.(exe/ist)


0 Komentar