Senin, 13 Maret 2017 23:57 WIB

Lorenzo Yakin Runtuhkan Dominasi Yamaha

Editor : Yusuf Ibrahim
Jorge Lorenzo. (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Maverick Vinales tak terkejar selama empat kali tes pramusim MotoGP 2017.

Jorge Lorenzo yakin, dominasi pembalap Yamaha itu bisa diruntuhkan di seri perdana nanti. Vinales jadi pembalap tercepat selama tes resmi di Valencia, Malaysia, Australia dan Qatar. Pembalap baru Yamaha itu bisa beradaptasi dengan baik bersama YZR-M1.

Meski mendapat perlawanan sengit dari banyak rider, Vinales tetap mampu menutup tes sebagai pembalap terdepan. Hal itu membuatnya banyak diunggulkan dalam seri perdana MotoGP 2017 di Sirkuit Internasional Losail, Qatar, 26 Maret mendatang.

Lorenzo menilai, untuk saat ini Vinales memang pembalap tercepat di lintasan. Namun juara dunia MotoGP tiga kali yakin, semua tim juga akan berkembang dan bisa menyaingi Vinales.

"Kemarin kami sangat tertinggal jauh dan kami bisa jadi dekat, terutama setelah lebih dari satu lap," ucap Lorenzo yang mengakhiri tes Qatar di peringkat empat sebagaimana dikutip dari Motorsport, Senin (13/3/2017).

"Tapi kecepatan juga terus meningkat dan jadi lebih baik. Vinales adalah pembalap yang sangat kuat, dan saya yakin (persaingan) ini bukan hanya Yamaha kendati dia berada di depan pembalap Yamaha lainnya,"

"Saya mengerti beberapa hal akan jadi lebih baik dan kami tahu kapan motor bekerja dengan baik dan tidak. Saya kira trek ini (Sirkuit Losail -red) memberi kesempatan yang bagus untuk bekerja sebaik mungkin dengan apa yang kami miliki, tapi yang pasti kami harus tetap bekerja keras membuat motor ini lebih komplet dan memudahkan pembalap," tutupnya.(exe/ist)


0 Komentar