Senin, 27 Maret 2017 16:01 WIB

Presiden Didesak Jangan Buang Badan Soal Pabrik Semen Rembang

Reporter : Bili Achmad Editor : Rajaman
Fadli Zon (dok/bili)

JAKARTA,Tigapilarnews.com - Wakil Ketua DPR, Fadli Zon mendesak Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak hanya buang badan soal pembangunan PT Semen Indonesia di Rembang, Jawa Tengah.

Jokowi, dikatakan Fadli, harus ikut mengintervensi persoalan tersebut setelah sebelumnya masyarakat mengaku tidak puas atas tindakan penutupan pabrik oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

"Mestinya presiden bisa intervensi, bukan hanya sekedar melepas tapi memberikan arahan kepada Gubernur untuk menyelesaikan dulu apa yang mengganjal dari masyarakat," kata Fadli di gedung DPR, Senin (27/3/2017).

"Bukan hanya kalau ada yang bagus bagus diambil manfaatnya dan pencitraannya tapi kalau ada yang jelek-jelek dibuang gitu, jangan buang badan gitu," tegasnya.

Untuk itu, Fadli meminta pemerintah segera menyikapi permasalahan tersebut dengan bijak dan mengedepankan kepentingan masyarakat.

"Pemerintah harus bijak kepada rakyat kalau ada masalah yang belum selesai dengan rakyat harus diselesaikan kalau ada tuntutan masyarakat harus didengar," tandasnya.

Sebelumnya diwartakan, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menghentikan sementara pembangunan PT Semen Indonesia di Rembang. Hal itu dilakukan hingga menunggu Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS). Keputusan tersebut diambil setelah ada pertemuan antara pihak Pemprov Jawa Tengah dengan PT Semen Indonesia.


0 Komentar