Senin, 03 April 2017 21:16 WIB

Ryuji Utomo Janji Total Lawan Persija

Editor : Yusuf Ibrahim
Ryuji Utomo. (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Laga uji coba antara Timnas Indonesia U-22 melawan Persija Jakarta, Rabu (5/4/2017), bakal jadi momen spesial untuk Ryuji Utomo.

Sebab sang pemain bisa membuktikan kualitasnya, baik di depan pelatih timnas maupun pelatih Persija. Saat ini Ryuji tercatat sebagai pemain Persija.

Bek 21 tahun itu baru saja diboyong Macan Kemayoran dari Arema FC. Namun kiprahnya di Persija mesti tertunda sebab yang bersangkutan harus memenuhi panggilan Timnas Indonesia.

Di laga uji coba nanti, Ryuji tak mau setengah hati hadapi Bambang Pamungkas Cs. Ia ingin menunjukkan keprofesionalitasan yang dimilikinya. Ryuji bakal jadi andalan di lini belakang Timnas Indonesia U-22 asuhan Luis Milla.

"Bermain di depan Jakmania (suporter Persija) merupakan sesuatu yang spesial buat saya. Tapi kali ini saya pemain timnas jadi akan total di sana. Saya harus memberikan yang terbaik," ungkap Ryuji, Senin (3/4/2017).

"Saya akan berhadapan dengan Bambang Pamungkas. Saya siap untuk itu karena menurut saya, semua striker sama saja," tambahnya.

Mengenai persiapan tim, Ryuji mengaku semua berjalan baik. Seluruh pemain sudah paham dengan strategi arahan Luis Milla. Ia yakin Timnas Indonesia U-22 bakal ungguli Persija.

"Dalam setiap latihan, kami selalu menunjukkan kerja keras. Satu pekan ini kami latihan seperti itu. Semua begitu antusias dengan porsi latihan yang diberikan pelatih," ungkapnya.

"Sejauh ini komunikasi kami berjalan baik. Tidak ada lagi kendala dalam bahasa," pungkas pemain blasteran Indonesia-Jepang ini.(exe/ist)


0 Komentar