Selasa, 16 Mei 2017 14:36 WIB

Habib Rizieq DPO, Asli atau Palsu?

Editor : Sandi T
Foto hoax Rizieq DPO. (ist)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Beredar foto pentolan Front Pembela Islam (FPI), Habib Riziq Shihab yang masuk ke dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) polisi. Asli atau palsu?

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, beredarnya foto DPO Habib Rizieq tersebut tidak benar alias hoax.

"Foto DPO Rizieq itu hoax," ucapnya saat dikonfirmasi, Selasa (16/5/2017).

Saat ini, kata Argo, penyidik tengah ditugaskan untuk mencari keberadaan terlapor kasus dugaan chat pornografi dan penodaan Pancasila itu.

"Kita lagi mencari keberadaan Rizieq," tandasnya.

Sebelumnya diketahui, Polda Metro Jaya akan bekerjasama dengan polisi Internasional (Interpol) untuk menangkap Imam Besar FPI yang menurut kabar sedang berada di luar negeri.

Beberapa waktu lalu, Mabes Polri berencana memasukan nama Rizieq kedalam buronan Internasional.

Hal itu dilakukan, lantaran Rizieq kerap mangkir dari panggilan kepolisian terkait kasus dugaan chat pornografi dan dugaan penodaan Pancasila.


0 Komentar