Kamis, 25 Mei 2017 07:32 WIB

Polres dan BNNK Jakut Jaring Satu Pemandu Lagu Positif Amphetamine

Reporter : Ryan Suryadi Editor : Yusuf Ibrahim
Operasi Cipta Kondisi di dua tempat hiburan malam di kawasan Kelapa Gading. (foto Ryan Suryadi/Tigapilarnews.com)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Satuan Narkoba Polres Jakarta Utara dan Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Jakarta Utara melakukan Operasi Cipta Kondisi di dua tempat hiburan malam di kawasan Kelapa Gading.

Dua tempat hiburan malam tersebut yakni, Hollywood dan Healing yang berada di Komplek Gading Bukit Indah, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Rabu (24/05/2017) pukul 23.00 WIB.

Operasi tersebut juga dilakukan karena berdekatan dengan datangnya bulan suci Ramadhan. Kegiatan tersebut serentak dilakukan di seluruh wilayah Jakarta. 

Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Utara, AKBP Robert Sitinjak, mengatakan hasil operasi Cipkon kali ini di dua tempat, yang pertama di tempat karaoke Healing.

Ada di tujuh ruangan yang  di dalamnya terdapat 14 laki-laki dan 24 pemandu lagu.

"Setelah dilakukan tes urine terhadap 38 orang itu, untuk laki-lakinya, semuanya clear tidak ada yang menggunakan narkoba. Tetapi terhadap satu LC-nya (pemandu lagu), satu orang dinyatakan positif amphetamine," kata Robert saat ditemui di Komplek Gading Bukit Indah, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (25/05/2017).

Sementara itu, hasil pemeriksaan di Hollywood Robert menyebut ada empat ruangan. Ia menjelaskan di Hollywood pengunjungnya ada tujuh laki-laki kemudian 15 pemandu lagu. 

"Setelah kita tes urine keseluruhannya, semuanya negatif. Jadi itu hasil operasi hari ini. Di dua tempat di Jakarta Utara," ungkap Robert.

Kemudian buat yang positif menggunakan narkoba, Robert mengatakan, akan dibawa ke Polres untuk di introgasi. Setelah itu akan diserahkan ke BNNK untuk dilakukan rehabilitasi.

"Untuk operasi ini kita juga tidak menemukan barang bukti. Hanya melakukan tes urine saja," ucap Robert.(exe/ist)


0 Komentar