Senin, 29 Mei 2017 16:10 WIB

Real Madrid Kontra Juventus di Final Liga Champions, Partai Ulangan 19 Tahun Silam

Editor : RB Siregar
Predrag Mijatovic mencetak gol tunggal ke gawang tim Juventusyang kala itu diperkuat Zinedine Zidane.(ist)

JAKARTA, Tigapilarnews.com  - Terakhir kali Real Madrid jumpa Juventus saat final Liga Champions di Amsterdam Arena, Belanda, 20 Mei 1998. Zinedine Zidane yang kala itu mengenakan kostum Bianconeri harus mengakui ketangguhan Los Blancos, 1-0.  

Gol kemenangan Real Madrid kala itu, dicetak Predrag Mijatovic saat laga berusia 66 menit. Gol semata wayang itu sudah cukup bagi tim yang bermarkas di Santiago Bernabeu ini untuk mengangkat trofi Liga Champions.

Saat itu, Real Madrid dipandang sebagai klub under-dog. Maklum, El Real hanya finis di posisi keempat La Liga di belakang Barcelona. 

Namun, Predrag Mijatovic yang saat itu berusia 32 tahun, tampil sebagai pahlawan. Dia mencetak gol sekaligus gol emas untuk memastikan mahkota Liga Champions yang ketujuh bagi Real Madrid.

Sejak pertemuan 19 tahun silam itu, Real Madrid kembali bertemu Juventus di final Liga Champions 2017 yang digelar di National Stadium, Cardiff, Inggris, Minggu (4/6/2017) dini hari WIB. 

Sejarah pun seperti berulang. Namun, kali ini Zizou, sapaan Zinedine Zidane, berada di pihak berbeda. Zizou tak lagi sebagai pemain melainkan berdiri sebagai arsitek yang menentukan warna permainan pasukannya, Real Madrid.

Pelatih asal Prancis ini merendah dengan menyebut Real Madrid bukan tim yang diunggulkan di final Liga Champions.  Apalagi Juventus memiliki pertahanan yang sangat kuat, dan Zidane sangat memahami itu.

Walau demikian, Zizou berharap bisa membawa Real Madrid  mempertahankan gelar Liga Champions sekaligus mencatatkan diri sebagai klub pertama yang meraih prestasi ini hampir dalam tiga dekade terakhir.

Sebelum final di Amsterdam, Juventus juga lolos ke final Liga Champions  1997.  Zidane kala itu juga tak mampu menolong Juventus yang dibantai klub Bundesliga Jerman, Borussia Dortmund, 3-1 di Muenchen.

Zizou ditransfer dari klub Italia, Juventus  ke Real Madrid pada 2001 dengan durasi kontrak  4 tahun. Kala itu, biaya transfer 66 juta pound, membuat dirinya menjadi pemain sepakbola dengan transfer termahal di dunia. 

Pemain termahal di dunia yang disematkan kepadanya, dibuktikan Zizou dengan mencetak gol kemenangan 2-1 atas  klub Jerman, Bayer Leverkusen pada final Liga Champions 2002 di Hampden Park, Glasgow.


0 Komentar