Rabu, 21 Juni 2017 12:10 WIB

Tekan Angka Kecelakaan, Polisi Tes Urine Sopir Bus Terminal Bekasi

Reporter : Rachmat Kurnia Editor : Sandi T
Polres Metro Bekasi Kota melakukan tes urine kepada puluhan sopir bus antar Kota di Terminal Bekasi. (foto: Ahmed)

BEKASI, Tigapilarnews.com - Polres Metro Bekasi Kota melakukan tes urine kepada puluhan sopir bus antar Kota di Terminal Bekasi, Rabu (21/6/2017) siang.

Wakapolres Metro Bekasi Kota, AKBP Wijanarko mangatakan, tes urine dilakukan guna menjaga keselamatan penumpang saat melakukan perjalanan mudik ke kampung halaman.

"Tes urine dilakukan untuk mengetahui apakah kondisi sopir benar-benar baik atau tidak, dan menggunakan narkoba atau tidak. Hal tersebut juga untuk memastikan keamanan penumpang," kata Dia di Terminal Bekasi.

Sejauh ini Polrestro Bekasi Kota telah melakukan tes urin kepada 75 sopir bus. Dari keseluruhan tersebut, semuanya negatif narkoba.

"Jika terbukti menggunakan narkoba tentu kita akan lakukan tindakan hukum. Namun saat ini semua negatif. Tes urin akan terus dilakukan kepada seluruh sopir bus," pungkasnya.


0 Komentar