Kamis, 20 Juli 2017 12:36 WIB

Interupsi Rapat Paripurna, BKSAP Desak Pemerintah Bersikap Soal Konflik Palestina

Reporter : Bili Achmad Editor : Rajaman
Paripurna DPR (dok/bili)

JAKARTA,Tigapilarnews.com - Wakil Ketua Badan Kerjasama Antar Parlemen (BKSP), Rofi Munawar mendesak pemerintah bersikap terkait penutupan Masjidil Aqsa oleh Israel kepada Palestina.

Sebab, sampai saat ini Indonesia belum menyatakan sikap secara resmi terhadap persoalan tersebut. Padahal, seperti diketahui Indonesia merupakan salah satu negara yang jelas mendukung kedaulatan Palestina.

"Saya kira kita mengutuk keras agresi Israel terhadap Palestina, alhamdulilah sekarang masjid sudah mulai dibuka, tapi saya kira mindset Israel harus dihentikan," tegas Rofi dalam Sidang Paripurna ke-32 di Gedung Nusantra II, Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (20/7/2017).

"Saya minta PBB akhiri apa yang terjadi di Palestina sekarang, kita desak Indonesia keluarkan sikap resmi masalah ini," sambungnya.

Selain itu, Rofi menegaskan penutupan Masjid yang dilakukan Israel merupakan pelanggaran HAM berat lantaran telah menghalang-halangi pelaksanaan kepentingan agama.

"Kami ingin pertegas agar DPR dan pemerintah kutuk keras apa yang terjadi di Palestina sekarang," tandasnya.


0 Komentar