Selasa, 25 Juli 2017 15:46 WIB

Pengendara Tabrak Anggota Polisi di Tol Halim Positif Narkoba

Reporter : Asropih Editor : Danang Fajar
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono. (dok)

JAKARTA, Tigapilarnews.com - Kecelakaan lalu lintas terjadi di ruas Tol Halim, Jakarta Timur, pada Senin (24/7/2017) kemarin. Penyebab kecelakaan ini diduga pengendara dalam pengaruh narkoba.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan Pelaku pengendara itu berinisial MD dan M. Dua orang dalam mobil itu ketika mengendarai tengah dalam pengaruh ekstasi.

Argo mengaku, kedua pelaku ini sebelumnya membeli 12 butir ekstasi dengan seorang berinisial ZA di daerah Kelapa Gading, Jakarta Utara.

"Setelah dilakukan transaksi tersangka MD dan M kembali pulang, di perjalanan MD meminum 4 butir dan M meminum 2 butir," ujar Argo di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa (25/7/2017).

Kendati demikian, kata Argo, Kedua pelaku ini belum ditetapkan sebagai tersangka. Serta ZA yang mengedarkan kepada dua orang itu, kini masi dalam pengejaran polisi. 

"Kalau dia tes urinnya positif ya, tapi positif ampetamin ada dua orang itu. Tapi cek dulu apa ada zat lain," tandasnya.

Sebelumnya, dua mobil terlibat kecelakaan di ruas Tol Halim, Jakarta Timur pada Selasa pukul 15.00 WIB. Setelah diperiksa petugas polisi salah satu di antaranya kedapatan menyimpan narkoba di dalam mobil.


0 Komentar