Jumat, 20 Juli 2018 17:51 WIB

Kalahkan Hotspur, Muenchen Amankan Pavard

Editor : Yusuf Ibrahim
Benjamin Pavard. (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Bayern Muenchen dikabarkan telah mengamankan tanda tangan pemain bertahan Benjamin Pavard.

Muenchen disebut telah menebus harga klausul rilis sang pemain senilai 35 juta euro (Rp591miliar). Kesepakatan ini membuat Tottenham Hotspurs patah hati kelihangan incarannya.

Parvard merupakan salah satu pemain muda yang tampil ciamik bersama Prancis di Piala Dunia 2018. Kontribusi pemain 22 tahun itu sangat besar untuk Le Bleus. Selain kuat dalam bertahan, dia juga rajin membantu tim untuk melakukan serangan. 

Gol yang dia ciptakan saat melawan Argentina di babak 16 besar Piala Dunia adalah bukti bahwa dia merupakan pemain komplet. Sejak pertandingan tersebut, Nama Parvard pun semakin melambung di bursa transfer pemain.

Muenchen dikabarkan merupakan klub yang paling teratas dalam memantau perkembangan Pavard di kompetisi Piala Dunia 2018. Puncaknya, Munchen sudah tak ragu untuk merekrutnya setelah pemain Stuttgart tersebut berhasil mengantarkan negaranya juara di Piala Dunia 2018.

Dikutip dari thesportsman.com, Pavard memiliki klausul rilis 35 juta euro dalam kontraknya bersama VfB Stuttgart. Muenchen dikabarkan telah mengaktifkan klausal tersebut dan akan memboyongnya pada musim panas 2019.

Namun, perekrutan ini bisa  terjadi lebih cepat mengingat Munchen sangat ingin mendatangkannya untuk berkompetisi di Bundesliga musim 2018/2019.

Sementara Tottenham dikabarkan telah menyodorkan tawaran 44 juta pounds atau sekitar Rp830 miliar untuk mendapatkan Pavard demi mengantisipasi bek asal Belgia Toby Alderweireld pindah ke Manchester United musim ini. Namun, Pavard lebih memilih Bayern.

Mauricio Pochettino dianggap memiliki sejumlah perubahan potensial dalam pikiran, tetapi penampilan Pavard untuk Perancis di Rusia - serta keserbagunaannya - telah menarik minat pemain Argentina dan staf kepanduannya.

Ketika ditanya prospek mengenai masa depannya, Pavard mengatakan bahwa dia masih ingin memperkuat Stuttgart. Akan tetapi tak menutup kemungkinan akan pindah dari Stuttgart.

"Pada akhirnya anda akan melihat dan tahu dimana saya akan berada. Tapi  untuk sekarang saya di Stuttgart. saya sangat, sangat senang di Stuttgart," katanya disela-sela perayaan juara Piala Dunia di Prancis.(exe/ist)


0 Komentar