Rabu, 12 September 2018 01:07 WIB

Timnas Indonesia menang 1-0 atas Mauritius dalam Laga Persahabatan

Editor : A. Amir
Timnas Indonesia tampil dengan Jersey baru.

Cikarang, Tigapilarnews.com - Timnas Indonesia meraih hasil positif dalam laga uji coba menang 1-0 atas Mauritius di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Selasa (11/9/2018).

Babak pertama skor kacamata 0-0 dan baru dibabak kedua di menit ke-89 akhirnya timnas Indonesia bisa menciptakan gol lewat Evan Dimas sekaligus membawa tim Garuda menang.

Evan Dimas dan kawan-kawan yang tampil dengan jersey baru dalam laga tersebut menampilkan semangat pantang menyerah seperti yang disampaikan oleh Asisten Pelatih Timnas, Kurniawan Dwi Yulianto.

Kurniawan mengatakan bermain sabar dan pantang menyerah menjadi kunci kemenangan.

Dukungan langsung suporter yang memadati Wibawa Mukti membuat Indonesia tampil percaya diri. Evan Dimas dan kawan-kawan tanpa ragu menggempur pertahanan Mauritius sejak menit pertama.

Akan tetapi, Indonesia kesulitan membongkar pertahanan solid sang lawan. Namun, usaha keras yang dilakukan skuat Garuda berakhir manis setelah Evan menjebol gawang Mauritius pada menit ke-89.

"Pertama saya bersyukur atas kemenangan malam hari ini. Saya berterima kasih kepada para pemain atas kerja kerasnya malam hari ini dan juga sudah bersabar, serta berjuang membongkar pertahanan solid Mauritius," kata Kurniawan dalam konferensi pers setelah pertandingan.

"Untuk membongkar pertahanan yang kompleks seperti Mauritius itu tidak gampang. Biasanya jika pemain tidak sabar, pasti akan bermain umpan-umpan lambung. Namun, saya bersyukur pemain bermain sesuai instruksi dan sabar membongkar pertahanan lawan," ucap Kurniawan.

Kemenangan atas Mauritius menjadi modal penting bagi Timnas Indonesia dalam menyongsong Piala AFF 2018, mengingat turnamen itu bakal bergulir pada November 2018.

Susunan Pemain

Timnas Indonesia: Awan Setho; Gavin Kwan, Hansamu Yama, Fachrudin Aryanto, Rizki Pora; Irfan Jaya, Zulfiandi, Evan Dimas, Febri Hariyadi; Stefano Lilipaly, Boaz Solossa.

Timnas Mauritius: Jean-Louis Kevin; Speville Jonathan, Augustine Fabrice, Rose Lindsay, St Martin Walter; Villeneuve Jeremy, Jocelyn Mervin, Langue Adel, Jean Jaques Patate; Noel Gary, Justin Jonathan.


0 Komentar