Selasa, 25 Desember 2018 15:03 WIB

Persiapkan Penghargaan untuk Insan Olahraga, SIWO Harap Wartawan Kian Solid

Editor : Yusuf Ibrahim
SIWO Pusat mengapresiasi kegiatan Sport Journalist Camp 2018. (foto istimewa)
JAKARTA, Tigapilarnews.com - Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) Pusat mengapresiasi kegiatan Sport Journalist Camp 2018.
 
Yaitu, acara kemping yang digagas dari, oleh, dan untuk wartawan olahraga di Tanah Air ini berlangsung di Curug Nangka, Bogor, sejak Minggu (23/12) hingga 25 Desember.  Ini merupakan kali pertama wartawan olahraga menyelenggarakan kemping. Sekaligus, jadi langkah awal kepemimpinan SIWO periode 2018-2023 yang dilantik sejak 31 Oktober lalu. "Kami bangga dengan acara ini. Kemping tiga hari ini jadi awal untuk kegiatan yang akan diselenggarakan SIWO Pusat dan juga daerah ke depannya," kata Ketua SIWO Pusat AA GWA Ariwangsa dalam sambutannya.
 
Menurutnya, kemping ini bukan sekadar acara berkemah saja. Melainkan, jadi ajang silaturahmi antarwartawan olahraga. Apalagi, SIWO Pusat sedang mempersiapkan penghargaan untuk insan olahraga. Yaitu, Malam Anugerah Insan Olahraga pada 2 Februari mendatang. "Kami berharap, dari kegiatan kemping ini membuat wartawan olahraga kian solid di lapangan. Apalagi, mengingat tahun ini, prestasi olahraga Indonesia sukses besar, dua di antaranya pada Asian Games 2018 dan Asian Para Games 2018," Wakil SIWO Pusat Firmansyah "Yongki" Gindo, menambahkan.
 
"Kini, kita sama-sama untuk mensukseskan berbagai event pada tahun depan. Utamanya, SEA Games 2019 di Filipina."
 
Acara kemping ini turut didukung segenap instansi dan sponsor. Itu meliputi Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Panitia Nasional Penyelenggara Asian Games XVIII/2018 (INASGOC), Djarum Foundation, Aero dan Aqsa Sutan Azwar, Pocari Sweat, dan Mayora.(exe/ist)

0 Komentar