Rabu, 27 Maret 2019 19:46 WIB

Jokowi Ingatkan Tiga Kartu Sakti Jangan Langsung Ditagih

Editor : Yusuf Ibrahim
Jokowi. (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Calon Presiden (Capres) nomor urut 01, Joko Widodo (Jokowi) hadiri kampanye terbuka hari keempat, Rabu (27/3) di Kubu Resort, Pontianak, Kalimantan Barat.

Kenalkan tiga kartu sakti, Jokowi Minta warga jangan tagih setelah 17 April. Dalam orasinya, Jokowi kembali menjelaskan tiga program andalannya yakni KIP Kuliah, Kartu Pra-Kerja, dan Kartu Sembako Murah.

Namun, dia meminta kepada masyarakat agar jangan langsung menagih ketiga kartu tersebut setelah 17 April. Sebab, kartu tersebut baru bisa direalisasikan pada tahun depan ketika dirinya kembali terpilih menjadi presiden.

"Jadi tiga kartu ini ‎baru keluar tahun depan, akan kita anggarkan dulu tahun ini, jadi nati setelah 17 April jangan minta ke saya. Saya ngomong apa adanya," kata Jokowi di lokasi.

Jokowi menjelaskan ketiga kartu andalannya untuk KIP Kuliah, adalah bentuk kelanjutan dari KIP yang sebelumnya sudah digulirkan untuk membantu biaya pendidikan anak SD hingga SMA. Kini kartu itu pun bisa dinikmati mahasiswa. Menurutnya, program ini tak hanya akan diberlakukan bagi mahasiswa Indonesia yang kuliah di dalam negeri tapi juga beasiswa ke luar negeri.

Sedangkan Kartu Pra-Kerja, lanjut Jokowi, adalah kartu yang menghantarkan anak-anak SMA, SMK, akademik, perguruan tinggi baru lulus untuk masuk ke dunia industri, dunia kerja, masuk ke kantor untuk dapat pekerjaan.

Dengan Kartu Pra-Kerja, peserta akan pelatihan-pelatihan training-training di BUMN, di kementerian-kementerian, di BLK, dan di swasta yang semuanya dibiayai oleh pemerintah.

"Kartu Pra-Kerja juga akan memberi insentif. Ini terutama bagi pemegang kartu yang belum mendapat pekerjaan saat program pelatihan usai. Dan apabila udah pegang kartu ini keluar dari pelatihan tapi belum bisa diterima kerja maka akan mendapat insentif honor sampai nanti mendapatkan pekerjaan," ujarnya.

Program andalan terakhir Jokowi adalah Kartu Sembako Murah. Dengan kartu ini, kaum ibu akan mendapatkan akses memperoleh kebutuhan pokok dengan harga murah.

Paparan program Jokowi disambut antusias rakyat Banyuwangi. Warga sangat mengapresiasi dan menantikan diluncurkannya program yang rencananya dimulai tahun depan yang akan direalisasikan apabila dirinya kembali terpilih menjadi presiden 2019-2024.(ist)


0 Komentar