Rabu, 13 Desember 2017 21:09 WIB

Ronaldo Rindukan Trio BBC

Editor : Yusuf Ibrahim
Trio BBC, Karim Benzema, Gareth Bale dan Cristiano Ronaldo. (foto istimewa)

JAKARTA, Tigapilarnews.com- Trio BBC milik Real Madrid tak lagi seeksis dulu.

Trio yang terdiri dari Karim Benzema, Gareth Bale dan Cristiano Ronaldo itu kini mulai jarang diandalkan oleh pelatih Madrid, Zinedine Zidane. 

Dalam semusim terakhir, Bale sering absen dari pertandingan karena masalah cedera. Hal sama dialami Benzema pada awal musim 2017/2018.

Setelah pulih, kedua pemain itu tak langsung tancap gas mengikuti irama permainan Cristiano Ronaldo yang selalu ngotot. Alhasil, Madrid tak lagi ditakuti karena minimnya kreasi dari trio BBC.

Di ajang Piala Dunia Antar Klub 2017, trio BBC kemungkinan tak akan bisa tampil. Sebab Bale belum kembali dari ruang perawatan medis. 

"Akan bagus jadinya bila trio BBC bermain bersama lagi. Namun tak hanya Gaz (sapaan Bale) dan Karim, saya senang jika skuat ini lengkap," ucap Ronaldo yang dikutip dari Football Espana.

"Saya tentu gembira jika tidak ada cedera. Ini jadi pertanda bagus sebab kami punya skuat yang fantastis," tambahnya.

Madrid akan menghadapi Al Jazira di babak semifinal Piala Dunia Antar Klub. Pertandingan ini bakal digelar di Sheikh Zayed Sports City Stadium, Kamis (14/12/2017) dini hari WIB.(snd)


0 Komentar