Sabtu, 20 Februari 2016 12:44 WIB

Perayaan Cap Go Meh Dipusatkan di Glodok

Editor : RB Siregar
Laporan: Yanti

TAMANSARI, Tigapilarnews.com -- Perayaan Cap Go Meh 2016 dipusatkan di kawasan Glodok, Tamansari, Jakarta Barat, Minggu (21/2/2016) sore pukul 15:00-17:00. Sebanyak 1.500 orang mengkonfirmasi  berpartisipasi dalam karnaval tersebut.

Perayaan Cap Go Meh bertema 'Nasionalisme dalam Cap Go Meh' mengambil rute Jalan Gajah Mada sepanjang 3,3 kilometer.  Karnaval beisi Joli Toe Pe Kong Mobil Hias, Koko dan Cici, barongsai dan liong, Kien Lin.
Selain itu, ada juga Marching Band, Reog Ponorogo, Ondel-ondel, Tanjidor, Sisingaan, Engrang, Rebana Biang. Hadir Menterri Pariwisat  Arif Yahya, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat serta petinggi DKI lainnya.

Perayaan Cap Go Meh merupakan     hari kelima belas bulan pertama Imlek dan hari terakhir  rangkaian masa perayaan Imlek bagi komunitas kaum  Tionghoa yang tinggal di luar China. Istilah Cap Go Meh  berasal dari dialek Hokkien yang bila diartikan secara harafiah bermakna 15 hari atau malam setelah Imlek. (i)
0 Komentar