Senin, 13 Juni 2016 15:45 WIB

Kepala Terminal Kampung Rambutan: Calo Akan Diberikan Sanksi Tegas

Editor : Rajaman
Laporan Muchammad Syahputra

JAKARTA,Tigapilarnews.com- Pihak Terminal Kampung Rambutan akan melakukan penindakan terhadap Calo yang kerap muncul saat bulan puasa menjelang Lebaran.

Kepala (Ka) Kampung Rambutan Emiral August mengatakan, pihaknya akan memberikan sanksi tegar terhadap para calo yang nantinya akan beroperasi di Terminal Kampung Rambutan.

"Sanskinya nanti kita akan serahkan sang calo langsung ke pihak kepolisian," ujarnya saat di wawancarai Tigapilarnews.com di Terminal Kampung Rambutan. Senin (13/6/2016).

Dirinya juga memperingatkan untuk para Pengusaha Otobus (PO) agar tidak bandel dengan menyebar calo yang di samarkan sebagai seorang pekerja.

"Kalau ada calo yang dikeluarkan dari PO Bus langsung akan kita berikan tindakan tegas kita akan stop operasi," tegasnya.

Dirinya juga menghimbau untuk para masyarakat agar dapat membedakan yang mana calo yang mana memang pekerja dari Pengusaha Otobus (PO).

"Kalau kita menyarangkan agar jangan berhubungan dengan orang yang tidak jelas, kalau mereka pake I'd card dan pake seragam jelas ya dia memang karyawan dari PO bus tersebut," imbuhnya.

Masyarakat juga harus mengadukan apabila masih adanya praktek percaloan yang ada di Kawasan Terminal Kampung Rambutan.

"Apabila masyarakat ada yang mengalami hal seperti itu. Adukan saja ke pihak kami agar nantinya kita akan tindak lanjuti," tutupnya.
0 Komentar