Kamis, 23 Juni 2016 14:01 WIB

BNN Peringati Hari Anti Narkotika Internasional

Editor : Hermawan
Laporan: Muchammad Syahputra

JAKARTA,Tigapilarnews.com – Tiga hari lagi dunia akan memperingati International Day Against Drug Abuse and Illicit Trafficking atau populer sebagai Hari Anti Narkotika Internasional (HANI), yang jatuh pada tanggal 26 Juni 2016.

Oleh sebab itu, Badan Narkotika Nasional (BNN) menggelar acara untuk memperingati HANI di Lapangan Parkir Cengkeh, Kelurahan Taman Sari, Kota Tua, Jakarta Barat

HANI akan diselenggarakan BNN pada tahun ini mengusung tema "Listen First: Listening To Children and Youth Is The First Step To Help Them Grow Healthy And Safe".

Kepala BNN, Komjen Budi Waseso (Buwas) mengatakan melalui acara tersebut akan membangun tingkat kesadaran masyarakat dalam ikut serta menyebarkan bahwa narkoba dapat membahayakan keluarga serta teman terdekat.

Masalah narkoba juga bukan hanya dialami oleh indonesia, akan tetapi ini juga menjadi masalah besar yang sangat akut di dunia internasional.

"Kami akan terus membangun kesadaran dunia untuk mengantisipasi korban penyalahgunaan narkotika, dan kami akan terus melakukan upaya mencegah kerusakan generasi muda akibat narkoba," ujar Komjen Buwas, di kantor BNN, Cawang, Jakarta Timur, Kamis (23/6/2016) siang.

Komjen Buwas mengatakan masalah narkoba adalah satu hal yang harus dilawan bersama-sama. Sebab, informasi yang diperoleh BNN dalam mengungkap sindikat narkoba yang ada di Indonesia terungkap berkat laporan dari masyarakat beberapa instansi atau lembaga terkait.

Dijelaskan Komjen Buwas, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan hadir dalam peringatan Hari Anti Narkoba Internasional.

Nantinya, Presiden Jokowi akan menyampaikan beberapa pesan serta amanat terkait dengan pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika (P4GN).

"Acara yang akan digelar, rencananya akan dihadiri langsung oleh Presiden Jokowi, dan akan ada pesan dari presiden," jelas Komjen Buwas.

“Dalam acara nanti, kami juga akan meluncurkan pasukan K9 yang bertugas mengungkapan dan mengendus jaringan narkoba," pungkas Komjen Buwas.
0 Komentar