Rabu, 27 Juli 2016 16:30 WIB

Fadli Zon Kecewa Jokowi Copot Rizal Ramli

Editor : Rajaman
JAKARTA, Tigapilarnews.com - Wakil Ketua DPR, Fadli Zon mengaku kecewa dengan keputusan Presiden Joko Widodo yang mencopot Rizal Ramli sebagai Menko Maritim dan menggantikannya dengan Luhut Binsar Panjaitan dalam Reshuffle Jilid-II.

Menurutnya, keputusan tersebut bisa memuluskan proyek reklamasi teluk Jakarta, yang sebelumnya telah ditolak oleh Rizal Ramli, karena dapat merusak lingkungan hidup.

"Rizal Ramli vokal, patut disayangkan kalau ia diganti, kita tak ingin menteri-menteri yang baik, tidak diberi peluang," kata Fadli di Gedung DPR, Rabu (27/7/2016).

Fadli juga menyayangkan penggantian Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro dengan Sri Mulyani yang notabene mempunyai catatan kurang baik.

"Pak Bambang Brodjonegoro itu termasuk menteri yang pekerja keras. Dan kita berharap menteri keuangan yang baru ini tidak membawa suara-suara dari kepentingan luar dan jangan membawa ke arah neoliberal," tandas Waketum Partai Gerindra ini.
0 Komentar