Jumat, 05 Agustus 2016 16:29 WIB
Romelih melanjutkan mobil itu melintas membunyikan sirene kebakaran yang sangat kencang. Saat menikung atau berbelok ke arah kanan, tiba-tiba mobil pemadam itu tergelincir dan akhirnya terbalik."Kata sopir saya, dia kayak melindas batu, oleng. Kemudian ada mobil pribadi juga, kalo dia lurus mungkin mobilnya yang kena, makanya dia banting setir," jelas Romelih.Sementara itu, Kepala Suku Dinas PKP Jakarta Selatan Irwan membenarkan adanya mobil pemadam kebaran yang terbalik.Mobil pemadam itu dipergunakan untuk membantu proses pemadaman api kebakaran di Kompleks Kostrad di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan."Mobil sedang meluncur ke TKP kebakaran malah terbalik," ujar Irwan.Akibat kejadian tersebut, arus lalu lintas kendaraan di Jalan Wijaya menjadi macet. Tidak ada korban jiwa melainkan ada satu korban luka-luka ringan yang sudah dilarikan ke puskesmas terdekat.Seorang awak dari mobil pemadam yang mengalami kecelakaan ini terlihat duduk terdiam dengan raut wajah yang pucat.