Sabtu, 01 Oktober 2016 18:15 WIB

Pelajar SMA Kota Tangerang Gelar Deklarasi Anti Tawuran

Editor : Danang Fajar
Laporan : Hendrik Simorangkir

TANGERANG, Tigapilarnews.com - Sebanyak 1.200 lebih pelajar SMA se-Kota Tangerang mengikuti deklarasi damai di GOR A Dimyati Kota Tangerang.

Acara tersebut dihadiri Polres Metro Tangerang Kota bersama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kota Tangerang ini, dihadiri Walikota Tangerang, Arief R Wismansyah, Kapolres Metro Tangerang, Kombes Irman Sugema, Kepala Dindikbud, Abduh Surahman, Dandim 05/06 Tangerang, Letkol Inf Achiruddin, dan Ketua DPRD Kota Tangerang, Suparmi.

"Kota Tangerang sudah meraih banyak prestasi. Untuk itu, kerja sama dan membangun persatuan dan kesatuan harus terus dibangun untuk terus membangun Kota Tangerang, jangan sia-siakan masa depan untuk hal-hal yang negatif," ujar Arief, Sabtu (1/10/2016) siang.

Sementara, Kombes Irman menjelaskan, deklarasi tersebut merupakan salah satu upaya untuk menanamkan sejak dini kepada para pelajar agar menjauhi hal-hal negatif, seperti tawuran, narkoba, dan asusila.

"Kita berupaya agar hal itu tertanam dalam diri pelajar dan paham bahwa kegiatan-kegiatan negatif itu bisa merusak dirinya sendiri," jelas Irman.

Irman menambahkan, pelajar memang rentan menjadi obyek para pengedar narkoba, pemahaman pergaulan yang salah hingga menjurus ke aksi premanisme.

"Pelajar itu aset kita yang harus dijaga, maka dari itu harus kita persiapkan agar memiliki modal untuk meraih masa depan yang baik," katanya.

Sama halnya dikatakan oleh Kepala Dindikbud, Abduh Surahman, isi dari deklarasi ini nantinya akan dibacakan pada setiap kegiatan Upacara bendera di seluruh sekolah di Kota Tangerang agar terus diingat oleh seluruh pelajar.

"Kita semua harus berkomitmen untuk menghapuskan tawuran di Kota Tangerang," pungkas Abduh.